Contoh Aksi Nyata Topik Literasi Meningkatkan Kompetensi Murid

Contoh Aksi Nyata Topik Literasi Meningkatkan Kompetensi Murid pada Platform Merdeka Mengajar (PMM)

Setelah menyelesaikan serangkaian latihan pemahaman, cerita refleksi, dan post-test, langkah selanjutnya untuk memperoleh sertifikat dalam Topik Literasi Meningkatkan Kompetensi Murid adalah dengan mengunggah Aksi Nyata.

Topik ini membahas peran penting literasi dalam kehidupan sehari-hari, pendidikan, dan masyarakat secara umum.

Dengan tingkat literasi yang tinggi, individu dapat berpartisipasi aktif dalam pembelajaran, berkomunikasi efektif, dan mengambil keputusan berdasarkan informasi dalam berbagai aspek kehidupan.

Meningkatkan literasi menjadi sebuah upaya berkelanjutan, baik di lingkungan pendidikan maupun masyarakat, guna memastikan bahwa individu memiliki keterampilan yang diperlukan untuk sukses dalam dunia yang semakin terhubung dan kompleks.

Untuk mengunggah aksi nyata pada topik ini, perlu disajikan materi penyebaran dan pemahaman yang jelas serta informatif.

Beberapa langkah penting dalam unggah aksi nyata mencakup penyusunan materi secara runtut, penulisan refleksi sebagai bukti pelaksanaan, dan melampirkan dokumentasi berupa foto atau rekaman saat pelaksanaan aksi nyata.

Berikut adalah cara melakukan unggah aksi Nyata agar lolos validasi:

 1.       Sajikan materi secara runtut

Materi dapat dibuat dalam bentuk presentasi atau video yang dapat disebarluaskan melalui media sosial atau dengan rekan sejawat.

 

 2.       Tuliskan Refleksi

Tuliskan refleksi atau umpan balik dari teman sejawat atau siswa sebagai bukti pelaksanaan aksi nyata.

 

 3.       Dokumentasi

Lampirkan foto atau dokumentasi saat pelaksanaan sosialisasi atau penyebaran informasi.

Sebagai referensi, berikut ini link download file contoh aksi nyata Topik Literasi Meningkatkan Kompetensi Murid yang dapat digunakan sebagai acuan penyusunan laporan aksi nyata.

File contoh aksi nyata Topik Literasi Meningkatkan Kompetensi Murid

Baca juga:  Tanah terdiri atas beberapa lapisan. Untuk mendapatkan bahan tambang, manusia melakukan penggalian hingga lapisan yang terdalam